Produsen gelang PowerBalance (PB) mengakui bahwa produknya tidak memiliki efek seperti yang mereka klaim. Siapa otak di balik pembuatan gelang ini?
Pebisnis asal California, Josh Rodarmel (28) adalah yang pertama kali mengembangkan gelang ini dengan kakaknya, Troy, tiga tahun lalu. Keduanya mengklaim, stiker hologram pada gelang silikon itu memiliki keistimewaan spesial. Yakni mendorong performa energi natural yang terdapat dalam tubuh,
Dalam sebuah wawancara tahun lalu, Josh menjelaskan bahwa tubuh manusia memiliki frekuensi dan ada hal-hal yang memberikan dampak buruk seperti ponsel dan gelombang radio. Hal ini menyebabkan frekuensi penyembuhan alami terhambar dan bahkan gagal.
“Kami menemukan cara untuk mengembalikan frekuensi baik ke hologram tersebut, sehingga menyeimbangkan tubuh. Membuatnya lebih kuat dan fleksibel,” lanjutnya.
Rodarmel bersaudara mengklaim, gelang itu bekerja dengan cara yang berbeda-beda untuk setuap orang. Bagi atlet, mereka bakal lebih bertenaga dan seimbang. Selain otot-otot mereka yang lebih cepat pulih.
“Mereka yang bukan atlet menyatakan gelang ini bekerja untuk mereka dan memberi dorongan. Tak hanya itu, namun juga berbagai area kehidupan seperti kantor dan kamar tidur,” lanjutnya.
Diperkirakan 2,5 juta gelang PowerBalance terjual di seluruh dunia. Kalangan selebritis juga mengenakannya, membuat produk ini terus laris manis.
Sumber : http://www.inilah.com/read/detail/11...g-powerbalance
Pebisnis asal California, Josh Rodarmel (28) adalah yang pertama kali mengembangkan gelang ini dengan kakaknya, Troy, tiga tahun lalu. Keduanya mengklaim, stiker hologram pada gelang silikon itu memiliki keistimewaan spesial. Yakni mendorong performa energi natural yang terdapat dalam tubuh,
Dalam sebuah wawancara tahun lalu, Josh menjelaskan bahwa tubuh manusia memiliki frekuensi dan ada hal-hal yang memberikan dampak buruk seperti ponsel dan gelombang radio. Hal ini menyebabkan frekuensi penyembuhan alami terhambar dan bahkan gagal.
“Kami menemukan cara untuk mengembalikan frekuensi baik ke hologram tersebut, sehingga menyeimbangkan tubuh. Membuatnya lebih kuat dan fleksibel,” lanjutnya.
Rodarmel bersaudara mengklaim, gelang itu bekerja dengan cara yang berbeda-beda untuk setuap orang. Bagi atlet, mereka bakal lebih bertenaga dan seimbang. Selain otot-otot mereka yang lebih cepat pulih.
“Mereka yang bukan atlet menyatakan gelang ini bekerja untuk mereka dan memberi dorongan. Tak hanya itu, namun juga berbagai area kehidupan seperti kantor dan kamar tidur,” lanjutnya.
Diperkirakan 2,5 juta gelang PowerBalance terjual di seluruh dunia. Kalangan selebritis juga mengenakannya, membuat produk ini terus laris manis.
Sumber : http://www.inilah.com/read/detail/11...g-powerbalance
0 comments:
Post a Comment